Selasa, 28 Februari 2012

Mengenal Jenis Bunga Anggrek

 

Ada beragam jenis bunga anggrek yang tersebar luas hampir di seluruh dunia. Sebagian besar dapat ditemukan di daerah tropis. Bunga anggrek biasanya dijadikan sebagai tanaman hias dan diminati banyak orang terutama para wanita.


Klasifikasi Anggrek


Berdasarkan tempat tumbuhnya, bunga anggrek dibagi menjadi beberapa jenis, yaitu:

Epifit. Jenis ini hidup dengan menumpang pada pohon atau tanaman lain, namun tidak merugikan tanaman induknya. Anggrek jenis ini hanya membutuhkan tanaman lain sebagai tempat berlindung dari cahaya matahari.Terestial atau dikenal juga dengan anggrek tanah, yaitu anggrek yang tumbuh langsung di tanah dan mambutuhkan sinar matahari langsung.Saprofit. Anggrek ini tumbuh pada media tanam yang mengandung kompos atau humus (daun-daun kering) dan hanya membutuhkan sedikit sinar matahari.Litofit, yaitu anggrek yang tumbuh pada batu-batuan dan membutuhkan cahaya matahari yang banyak.

Berdasarkan tipe tumbuhnya, anggrek dibedakan menjadi:

Monopodial, yaitu anggrek yang memiliki satu titik tumbuh.Simpodial, yaitu jenis anggrek yang memiliki beberapa titik tumbuh dan tunas anakan baru muncul di sekitar batang induk.

Tips Merawat Bunga Anggrek


Merawat berbagai jenis bunga anggrek memang gampang-gampang susah. Untuk itu, berikut ada beberapa tips yang mungkin dapat membantu Anda dalam merawat tanaman ini.

Perhatikan suhu atau temperatur udara tempat Anda memelihara bunga anggrek. Pilihlah jenis bunga anggrek yang sesuai dengan lokasi tempat tinggal Anda, karena masing-masing anggrek akan bertahan pada suhu optimal yang berbeda-beda. Tanaman anggrek dapat tumbuh dengan baik pada daerah yang memiliki temperatur udara lima belas sampai tiga puluh lima derajat celcius. Bagi Anda yang pemula, sebaiknya pilih jenis bunga anggrek yang sudah siap berbunga atau anggrek dewasa, untuk mengurangi resiko kegagalan.Perhatikan sistem pencahayaan pada tanaman anggrek, ada jenis anggrek yang harus mendapat pencahayaan penuh, namun ada juga jenis yang hanya membutuhkan penyinaran sekitar 10-30% saja.Terdapat berbagai media tanam untuk tanaman anggrek, yaitu pakis, kulit pohon pinus, arang kayu, sabut kelapa, pecahan batu bata, potongan steoform, dll. Anda bisa memilih salah satu jenis media tanam saja, atau bisa juga gabungan dari beberapa media tersebut.Lakukan penyiraman sesuai dengan usia tanaman. Tanaman anggrek yang masih muda disiram sebanyak dua kali dalam sehari, yaitu pagi sebelum jam delapan dan sore hari setelah jam empat sore. Sedangkan untuk anggrek dewasa, penyiraman dilakukan cukup sekali saja yaitu pagi hari. Namun jika media tanamnya masih dalam keadaan basah atau lembap, sebaiknya tidak usah disiram agar akarnya tidak membusuk.Cara penyiraman terbaik adalah dengan menggunakan spray agar merata ke seluruh batang, daun, dan akar. Gunakan air bekas mencuci beras atau ikan/daging. Pemupukan diberikan sesuai dengan usia tanaman. Sebaiknya dilakukan pada pagi atau sore hari.

Dengan perawatan yang tepat, dijamin berbagai jenis bunga anggrek dapat tumbuh dan berbunga indah.

Beri rating untuk artikel di atas Buruk sekali Kurang Biasa Bagus Bagus sekali



View the original article here

Read More..

Sabtu, 25 Februari 2012

Mawar Putih Yang Cantik Nan Elegan

 

Bunga mawar putih memiliki banyak arti dan keistimewaan.  Selain warnanya yang cantik juga elegan, kesan mewah yang didapatkan dari penampilan mawar putih ini juga sangat dirasakan.  Tak heran kalau mawar putih ini lebih banyak digunakan sebagai hand baquet maupun pajangan dalam acara pesta dan jamuan makan malam.


Bunga mawar memiliki banyak warna yang ada dan tersebar di seluruh dunia.  Beberapa warna mawar ternyata bukan merupakan warna dasar yang dimiliki oleh bunga cantik ini.  Untuk mendapatkan bermacam-macam warna bunga Mawar, salah satunya adalah bunga mawar putih ini, berbagai upaya penyilangan akhirnya dilakukan.



Mawar Putih Rosa Alba


Mawar putih yang dapat kita lihat sekarang ini didapatkan dari hasil persilangan bunga mawar taman yang tergolong varietas yang paling awal ditemukan, yaitu jenis Rosa Alba yang disilangkan dengan bunga mawar jenis lainnya yaitu jenis Rosa Arvensis.  Kedua jenis mawar ini memiliki warna yang sama yaitu putih, hanya saja bentuk tanamannya dan bunganya tidak terlalu indah.


Mawar putih Rosa Alba ini merupakan jenis mawar varietas yang masih mempertahankan keasliannya dan tanpa persilangan.  Keunikan dari jenis mawar putih Alba ini adalah warnanya yang putih dan kelopak bunganya yang lebar.  Tetapi sayangnya bunga mawar putih ini berbunga dan berkembang hanya setahun sekali, yaitu di sekitar bulan Juni atau bulan Juli.


Pohon bunga Mawar Putih Alba ini dapat mencapai 2 meter dengan membentuk semak, atau dapat juga merambat diantara teralis besi.  Mahkota bunga Mawar Putih Alba ini jika mekar akan terbuka lebar dengan kelopak yang tidak terlalu banyak dan ukurannya juga tidak besar. 



Mawar Putih Sebagai Simbol


Bunga mawar putih yang cantik nan elegan ini sering dipakai pada acara pernikahan sejak jaman dulu.  Selain sebagi penghias perjamuan dan tempat acara, mawar putih ini juga dipakai sebagai bunga tangan sang pengantin wanita yang nantinya akan dilempar kepada para undangan sebagai tradisi.


Mawar putih ini melambangkan sebuah perasaan yang tenang dan damai, yang sering diungkapkan  sebagai sebuah lambang kesucian dan cinta yang sejati.  Memilih warna bunga Mawar seperti Mawar Putih ini dapat menyampaikan ungkapan perasaan kita kepada orang lain lewat sebuah bunga.  Penghormatan juga rasa sayang yang dalam dapat diperlihatkan dengan sebuah bunga.

Beri rating untuk artikel di atas Buruk sekali Kurang Biasa Bagus Bagus sekali



View the original article here

Read More..

Selasa, 21 Februari 2012

Menelisik Sejarah Bunga Kaktus

 


Bunga kaktus termasuk keluarga atau famili Cactaceae. Kaktus biasanya tumbuh di daerah-daerah yang kering, tanpa air, seperti gurun.


Makanya tak mengherankan jika tumbuhan ini memiliki akar yang panjang, yang digunakan untuk mencari sumber air dan kemudian menyimpannya di batang. Daun kaktus juga bisa berubah bentuk menjadi duri sehingga mampu mengurangi penguapan. Sebabnya, kaktus bisa hidup tahan lama tanpa air.


Sejarah Kaktus


Bunga kaktus memiliki bentuk yang unik sebagaimana bentuk tubuh lainnya. Kaktus berasal dari bahasa Yunani, yakni kaktos yang berarti tanpa liar yang memiliki duri.


Penemuan tumbuhan ini disebutkan ketika bangsa Eropa belum menemukan dunia baru. Pada abad ke-16 referensi mengenai tanaman ini ditemukan pada buku Historia General y Natural de Las Indias (1535), yang ditulis oleh Hernandez de Oviedo Valdez. Sebagian besar spesiesnya berasal dari Amerika Utara, Amerika Selatan, Amerika Tengah.


Morfologi Bunga Kaktus


Mengapa kaktus bisa bertahan hidup di tempat yang kering? Kaktus digolongkan sebagai tanaman sukulen karena mampu menyimpan banyak persedian air di batangnya.


Batang tanaman ini memiliki ragam yang bervariasi dan bisa menyimpang cadangan air dalam volume yang sukup banyak. Demikian juga, untuk mampu bertahan di daerah gersang seperti gurun, kaktus mempunyai sistem metabolisme yang unik.


Kaktus biasanya akan membuka stomata (mulut daun) di malam hari, dalam keadaan cuaca yang lembab sehingga tak banyak mengeluarkan penguapan. Di malam hari juga kaktus mengambil CO2 dari lingkungan sekitarnya. Banyak spesies kaktus ini yang memiliki duri yang digunakan untuk melindungi dari serangan herbivora, selain juga untuk mengurangi tingkat penguapannya di siang hari.


Serangan Hama


Daya tahan kaktus yang kuat hidup di tempat gersang karena persediaan air di batangnya dalam volume yang cukup, akan terpengaruh dengan serangan hama oleh bakteri dan cendawan  yang menyerang persediaan air kaktus. Makanya, apabila ditemukan infeksi akibat bakteri yang sudah menyebar perlu segera dibuang dan dilakukan pencangkokan supaya kaktus tak serta merta layu dan mati. Hama yang menyerang kaktus adalah kutu dan tungau.


Kerusakan pada bagian tubuh kaktus juga bisa disebabkan karena kerusakan jaringan akibat terpaan sinar matahari. Begitu juga, apabila bunga kaktus diletakkan ditempat yang tadinya teduh kemudian dipindahkan ke tempat yang langsung terkena sinar matahari maka akan timbul perubahan warna menjadi tak sesuai dengan warna tubuhnya. Dan itu bisa menyebabkan kaktus “sakit”.

Beri rating untuk artikel di atas Buruk sekali Kurang Biasa Bagus Bagus sekali



View the original article here

Read More..

Jumat, 17 Februari 2012

Bunga Anyelir, Si Cantik yang Berkhasiat

 

Bunga anyelir memiliki nama ilmiah Dianthus caryophyllus. Nama lainnya adalah bunga teluki atau dalam bahasa inggris dikenal juga dengan sebutan carnation.


Tanaman ini dikenal sebagai tanaman pekarangan dan pot. Bunganya yang semarak dan berwarna-warni cerah membuat tanaman ini disenangi sebagai penghias beranda dan pekarangan. Kecantikan bunganya mampu menyaingi bunga mawar yang dikenal sebagai ratu dari semua bunga.


Bunga anyelir termasuk jenis tanaman yang awet. Ia bisa bertahan hidup selama 18 sampai 20 bulan. Tanaman bisa tumbuh tinggi hingga mencapai dua meter, namun untuk bisa tumbuh tegak ia harus ditopang dengan kayu atau penyokong lain. Dan diameter batang bisa mencapai 1 cm.


Si Cantik yang Rajin Berbunga


Bunga yang berasal dari kawasan Mediterania ini disukai karena memiliki kuntum bunga yang semarak, cantik dan memiliki warna-warni cerah dan  mencolok.


Berdasarkan jumlah kuntum bunga per tangkai bunga anyelir dibedakan atas dua jenis yaitu anyelir tunggal dan anyelir spray. Anyelir tunggal hanya memiliki satu kuntum bunga setiap tangkainya, sedangkan anyelir spray terdiri dari beberapa kuntum bunga dalam setiap tangkainya


Ratu Taman hingga Aksesoris Hari Istimewa


Salah satu daya tarik bunga anyelir adalah keindahan dan kesemarakan bunga yang muncul di setiap tangkainya. Hampi setiap tangkai bunga anyelir mengeluarkan kuntum bunga di ujungnya.


Ada yang berbentuk tunggal (satu kuntum tiap tangkai) dan ada juga yang berbentuk spray (banyak bunga dalam satu tangkai). Keistimewaan itulah yang menyebabkan jenis bunga ini diminati untuk menghiasi taman. Kehadirannya dalam taman menimbulkan kesan mewah dan membuat taman lebih berwarna.


Selain untuk menghiasi taman, bunga anyelir saat ini juga mulai umum dikembangkan di dalam pot. Tanaman anyelir dalam pot biasanya dimanfaatkan mempercantik beranda dan dekorasi pada pesta atau perayaan hari-hari istimewa.


Kehadiran anyelir ditengah-tengah rumpun bunga lainnya membuat suasana hari istimewa anda menjadi lebih berwarna. Tidak ketinggalan, bunga nyelir juga berfungsi dalam mempercantik papan nama, papan ucapan selamat atau papan ucapan dukacita  yang saat ini banyak digunakan.


Khasiat Farmakologi


Selain sebagai tanaman hias bunga anyelir juga dipercaya memiliki khasiat yan bermanfaat bagi kesehatan dan penyembuhan. Kandungan saponin yang dimiliki oleh bunga anyelir dipercaya bermanfaat mengobati berbagai penyakit.


Dalam ilmu pengobatan tradisional tiongkok bunga anyelir dipercaya bermanfaat untuk pengobatan beberapa penyakit diantaranya yaitu: infeksi saluran kemih, kencing batu dan sembelit.


Selain untuk pengobatan penyakit dalam anyelir juga digunakan untuk pengobatan luar, diantaranya yaitu; radang kulit dan pembengkakan.


View the original article here

Read More..

Minggu, 12 Februari 2012

Memetik Manfaat Bunga Lily yang Indah

 

Siapa yang tak kenal dengan bunga lily? Bunga ini memiliki bentuk yang sangat cantik, warnanya pun bermacam-macam. Namun yang terkenal dan sudah diketahui banyak orang adalah lily putih.


Tak hanya cantik, bunga lily pun sangat wangi. Karena kecantikan dan bau wanginya ini, bunga lily kadang dijuluki sebagai “bunga surga”.


Budidaya Bunga Lily


Menanam bunga lily tidaklah sulit, karena jenis bunga ini sangat mudah tumbuh di manapun. Namun, tanaman bunga lily bisa tumbuh maksimal bila berada di daerah yang sejuk, lembab, dan tidak terlalu panas.


Jika Anda ingin menanam bunga lily, pastikan bahwa tanah tempat bunga lily ditanam merupakan tanah yang subur dengan campuran pupuk organik (pupuk hijau/pupuk kandang), dan tidak terlalu basah.
Lakukan sedikit penyiraman dan pemupukan secara teratur, maka tanaman lily Anda akan tumbuh dengan baik dan mekar sekitar bulan Mei-Juli. Inilah kenapa bunga lily juga disebut sebagai bunga musim panas.


Khasiat Bunga Lily


Anda terpesona oleh kecantikan bunga lily? Bukan hanya itu saja kelebihannya. Ternyata bunga lily memiliki beragam manfaat yang mungkin belum pernah Anda ketahui.


• Bunga lily sering digunakan untuk kecantikan. Ekstrak dari bunga cantik ini berguna untuk menjaga kelembaban sekaligus menghaluskan kulit tubuh Anda.


• Bila Anda memiliki bekas luka, Anda bisa mencoba menghilangkannya dengan bantuan bunga lily. Bunga ini memang mampu mengurangi penampakan bekas luka di permukaan kulit Anda.


• Bunga lily bisa mengobati beberapa penyakit seperti batuk, asma, diare, bisul, kulit bengkak, amandel, maupun jerawat di wajah.


• Bunga lily mengandung zat kimia yang sangat berguna bagi tubuh. Kandungan flavonoid berfungsi sebagai zat anti oksidan yang mampu menghambat kanker dan membantu regenerasi sel-sel kulit.
Selain flavonoid, bunga lily juga mengandung karotenoid dan saponin yang juga memiliki fungsi sama. Zat saponin dari bunga lily sendiri sering digunakan untuk kosmetik yang bisa mencegah kanker kulit akibat sinar matahari.


• Polisakarida bunga lily yang termasuk jenis hidrokoloid ini sangat baik untuk kesehatan kulit, karena bisa menahan kadar air dalam lapisan kulit sehingga kulit tidak kering dan selalu terjaga kelembabannya.


Itulah beberapa manfaat bunga lily bagi kesehatan maupun kecantikan. Anda tertarik untuk menanam bunga lily? Tidak perlu ragu lagi. Sangat mudah untuk membudidayakan bunga yang cantik ini, apalagi Anda bisa mendapatkan berbagai manfaat dari bunga lily.


View the original article here

Read More..

Kamis, 09 Februari 2012

Bunga Kamboja: Manfaat Farmakologi

 

Bunga Kamboja (Plumeria acuminate) di Jawa dikenal sebagai bunga kuburan, karena biasanya di tanam di daerah pekuburan sebagai pelindung kuburan.


Tanaman ini bisa tumbuh dengan mudah, tidak memerlukan perawatan khusus dan daunnya tidak cepat meranggas.Bunga kamboja di daerah Bali dikenal dengan sebutan bunga jepun.


Bagi masyarakat Bali bunga ini memiliki nilai magis yang kuat, sehingga banyak digunakan dalam upacara keagamaan terutama untuk upacara persembahyangan dalam tradisi Hindu Bali. Selain itu tanaman bunga kamboja juga memiliki manfaat farmakologi yang sangat beragam.


Perbanyakan Tanaman


Memperbanyak tanaman bunga kamboja bisa dilakukan baik secara vegetatif maupun generatif. Secara vegetatif perbanyakan tanaman ini dapat dilakukan dengan stek ataupun cangkok batang. Sedangkan secara generatif dilakukan dengan biji buah kamboja kering yang disemaikan pada media tanam.


Perawatan


Bunga kamboja tidak memerlukan perawatan khusus dalam pertumbuhannya. Namun secara umum agar pertumbuhan tanaman bunga kamboja berlangsung baik, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan yaitu:

Tanaman bunga kamboja tidak menyukai lingkungan yang kaya air. Karena lingkungan yang terlalu lembab bisa menyebabkan akar dan batang kamboja menjadi busuk.Membutuhkan sinar matahari yang cukup. Tanaman kamboja yang ternaungi atau tidak mendapatkan sinar matahari yang cukup tidak akan berbunga.Perlindungan akar, batang dan daun dari hama dapat dilakukan dengan penyemprotan rutin dua minggu sekali dengan racun hama.Sebaiknya dilakukan pemupukan secara teratur agar tanaman tumbuh dengan baik dan rajin berbunga. Pemupukan bisa dilakukan dengan pupuk organik maupun pupuk kimia.Menjaga kadar air tanah agar tetap dalam kondisi seimbang perlu dilakukan agar tanaman tumbuh sehat dan dahan baru tumbuh dengan baik sehingga menghasilkan bunga yang lebih semarak.

Manfaat Farmakologi


Tanaman bunga kamboja memiliki beberapa kandungan senyawa kimia yang bermanfaat bagi kesehatan. Diketahui bahwa hampir semua bagian tanaman kamboja bermanfaat bagi penyembuhan.


Kandungan senyawa kimia dalam batang dan daun kamboja yang sudah terindentifikasi diantaranya yaitu fulvoplumierin, geraniol, sintronelol, farmnesol dan fenil alchohol.


Manfaat farmakologi tanaman bunga kamboja yang sudah diketahui diantaranya:


1.    Bunga kamboja yang diseduh bersama teh atau tanpa teh dipercaya bermanfaat memberikan efek adem, sejuk dan baik bagi pencernaan. Sehingga teh bunga kamboja ini sangat baik dikonsumsi secara rutin bagi seseorang yang ingin sehat secara alami.


2.    Bunga kamboja segar yang dimasak sebagai pelengkap sayuran memberikan cita rasa sedap, memberikan efek terapi dan bermanfaat bagi kesehatan.


3.    Getah bunga kamboja bermanfaat sebagai antibiotik.


4.    Daun bunga kamboja bisa dimanfaatkan sebagai obat bisul. Cara pemakaian; daun kamboja yang masih muda dan segar  dipanaskan diatas api sampai layu, kemudian olesi dengan sedikit minyak zaitun. Selanjutnya daun tersebut ditempelkan pada bisul selagi masih panas. Ulangi hingga bisul mengempes.


5.    Sementara itu akar dan batangnya dipercaya bisa mengatasi kaki bengkak dan tumit pecah-pecah. Caranya; akar dan daun bunga kamboja direbus hingga mendidih, kemudian tambahkan garam mineral secukupnya. Gunakan air rebusan tersebut untuk merendam kaki dua kali sehari.


View the original article here

Read More..

Minggu, 05 Februari 2012

Musim Bunga Krisan

 

Bunga krisan merupakan bunga yang aslinya berasal dari negara-negara Asia Timur, seperti Jepang, Cina, dan Korea. Bunga ini terdiri dari berbagai macam warna, di antaranya merah, putih, kuning, merah muda, biru, dan lain-lain. Musim bunga krisan bersamaan dengan musim gugur atau musim dingin.


Filosofi Bunga Krisan


Bahasa latin bunga krisan adalah crhysantemum. Bunga krisan masih tergolong ke dalam famili yang sama dengan bunga aster dan daisy, yaitu famili Asteraceae. Bunga krisan dapat berarti persahabatan, keceriaan, dan kebahagiaan. Disebut pula bahwa arti tradisional dari krisan adalah kecantikan dan kemurnian. Namun, krisan dapat diartikan bermacam-macam di negara yang berbeda. 


Di Jepang, bunga krisan yang dilambangkan seperti matahari juga digunakan sebagai lambang takhta kaisar. Lambang krisan ini juga digunakan sebagai lambang paspor Jepang. Kelopak krisan juga digunakan sebagai lambang lencana yang digunakan oleh anggota parlemen di Jepang. Beberapa kota di Jepang pun seringkali mengadakan festival tahunan bunga krisan.


Di Cina, bunga krisan dianggap bagaikan bangsawan bunga. Di Amerika dan Indonesia, bunga krisan juga identik dengan kebahagiaan. Misalnya saja di Indonesia, bunga krisan seringkali dijadikan sebagai bunga yang biasa menghiasi pernikahan. Namun, di Perancis, bunga ini justru dipakai untuk menghiasi kuburan. 


Khasiat Bunga Krisan


Selain sebagai tanaman hias, bunga krisan juga dibudidayakan sebagai ramuan kesehatan, seperti di Cina. Di Jepang, kelopak bunga krisan juga dipercaya dapat memberikan kesehatan apabila diminum bersama segelas anggur. Minuman teh krisan juga telah banyak dijumpai.


Krisan yang dijadikan minuman adalah krisan berwarna kuning dan putih. Selain bermanfaat sebagai relaksasi, teh krisan juga dipercaya berkhasiat menyembuhkan influenza, demam, panas dalam, bahkan membersihkan liver.


Budidaya Bunga Krisan


Di Jepang, bunga ini banyak dibudidayakan di rumah-rumah. Pada musim dingin, warna-warni bunga krisan akan menghiasi halaman rumah pemilik yang membudidayakannya. 


Meskipun berasal dari negara-negara Asia Timur, bunga krisan juga dikembangkan di negara lain, seperti Perancis. Pada saat musim gugur tiba, banyak bunga krisan dijajakan di toko bunga di Perancis.


Di Indonesia, untuk mengembangkan bunga krisan dan mempertahankannya agar tetap tumbuh, dibutuhkan suhu 17-30 derajat celcius. Karena itu, biasanya bunga krisan dibudidayakan di daerah-daerah berhawa sejuk di Indonesia. 


Bunga krisan potong dapat bertahan selama dua minggu di dalam vas. Keuntungan bagi pembudidaya bunga krisan, harga bunga ini stabil dan masa tanamnya singkat. Tanaman bunga krisan akan tumbuh dalam waktu 10-14 minggu setelah masa tanam. Warnanya yang beragam juga memberikan nilai seni tersendiri sehingga krisan banyak diminati pecinta tanaman.


View the original article here

Read More..

Rabu, 01 Februari 2012

Nuansa Tropis di Matahari Bungalow Bali

Matahari Bungalow Bali adalah sebuah hotel yang letaknya tersembunyi dari keramaian menyesakkan di tengah aktifitas sekitar Legian yang padat. Ia adalah sebuah tempat istirahat indah dan tenang, dikelilingi oleh taman bernuansa tropis yang menghijau oleh tumbuh-tumbuhan eksotis.  

Lokasi wisata Pulau Bali terdekat yang dapat Anda kunjungi dari Matahari Bungalow Bali adalah Pantai Kuta, serta kawasan perdagangan barang seni, Legian. Cukup 5 menit berjalan kaki, maka Pantai yang terkenal dengan pasir putih dan ombak yang cocok untuk berselancar itu sudah ada di depan mata Anda.


Kamar dan Ruangan  

Matahari Bungalow Bali memiliki 28 kamar tipe Standard, serta 24 kamar tipe Deluxe, dan 5 Suite, atau Villa.

Setiap tipe kamar dilengkapi dengan beranda pribadi, AC, kamar mandi dengan shower air panas dan dingin, telepon, serta televisi. Terdapat juga lemari pendingin yang melengkapi kenyamanan Anda berlibur, di setiap tipe kamar bahkan tipe Standart sekalipun.


Fasilitas    

Jika Anda membawa banyak barang berharga dan khawatir akan keamanannya jika diletakan di kamar yang Anda tempati, maka Matahari Bungalow Bali memiliki fasilitas Safe Deposit Boxes. Tentu fasilitas ini dapat membantu Anda lebih tenang menikmati liburan di Bali.

Kolam renang yang dilengkapi bar terapung, serta kolam untuk anak-anak tersedia pula sebagai fasilitas Anda bersantai di lokasi hotel. Demikian pula dengan tempat pijat Shinju, yang dapat Anda manfaatkan untuk mengembalikan kesegaran setelah perjalanan dan rutinitas sehari-hari Anda.

Wifi gratis terdapat di sekitar area hotel, hingga urusan pekerjaan yang memerlukan koneksi internet dapat tetap Anda lakukan. Matahari Bungalow Bali juga menyediakan Conference Room untuk meeting dengan karyawan atau rekan bisnis Anda di Bali.  


Lokasi dan Reservasi

Berlokasi di jalan Legian - Kuta Bali, hotel ini hanya memerlukan waktu tempuh 15 menit dari lapangan udara Ngurah Ray. Taxi dan mobil sewa dapat Anda temukan dengan mudah di hotel, hingga tidak perlu takut untuk tertinggal pesawat.

Pemesanan kamar dan informasi di nomor (0361) 751 616 dan 753 538. Dapat juga dilakukan melalui media internet.

Selamat menikmati liburan.  


View the original article here

Read More..